Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2018

Kasur yang Empuk

Ada hal-hal yang tak bisa dicapai dengan apa yang kita percayai. Begitulah yang aku pelajari dari sedikit liburanku. Bagaimanapun aku memikirkan ketidakmampuan-ketidakmammpuanku maupun rencana-rencana ke depan yang konkrit, semua tak mudah untuk dipikirkan maupun dilakukan. Suatu pelajaran yang didapat tak menjamin orang itu tak jatuh ke lubang yang sama. Ada yang sesuatu yang lain, selain pemikiran dan tindakan. Yang aku pahami, atau mungkin tak aku pahami.

Berpikir Lagi

Semua orang bisa berubah. Tubuhnya, pandangannya, sikapnya, perilakunya. Lalu suatu hari ada yang bilang padaku, “semoga pendapatmu tentang Tuhan tentang Allah tentang Islam itu masih bisa berubah…” ya mungkin saja, pikirku waktu itu. Mungkin ia ingin supaya aku tidak terjerumus ke dalam hal-hal yang buruk.

Sholat

Ketika sholat aku bersyukur Ketika sholat kadang aku tersenyum, lalu kutahan senyumku Ketika sholat kadang aku salah arah, lalu aku mengulangi sholatku

Aku Pernah Menulis

Aku pernah menulis, kondisi teman-temanku yang kurang bergairah untuk menulis adalah tantangan tersendiri bagiku untuk membuat mereka menjadi (stidaknya) tertarik untuk menulis. Ya, dan tantangan itu sedang kujalani sekarang. Dan, ternyata susahnya minta ampun. Jatuh bangun semangatku dan tergores-gores batinku ketika membangun dasar pondasi iklim tulis-menulis.